Seorang System Administrator merupakan seorang yang
bertanggung jawab penuh terhadap semua sumber daya akses data yang dilakukan di
dalam suatu perusahaan. Seorang Sysadmin lah yang merencanakan, membangun, dan menjaga
system informasi perusahaan baik secara hardware dan software. Dikarenakan
profesi yang demikian sangat penting di suatu perusahaan, maka dirasa
diperlukan suatu kode etik yang dapat menjaga profesionalisme dari seorang
system administrator kaitannya dengan kualitas pekerjaan mereka.
Di dalam Kode etik ini terdapat beberapa prinsip yang
harus dipegang oleh seorang system administrator untuk menjaga komitmen, profesionalisme serta integritas seorang administrator, yakni:
1. Public
System Administrator
memiliki tanggung jawab public yang harus dilakukan sebagai seorang
professional, yakni:
1.1
SysAdmin harus berbagi
pengetahuan dengan masyarakat dengan memberi edukasi kepada masyarakat seperti
menulis, atau yang lainnya.
1.2
Bertanggung jawab penuh
terhadap semua pekerjaan yang berhubungan dengan masyarakat banyak.
2. Klien dan Atasan
System Administrator
memiliki tanggung jawab yang besar terhadap klien dan atasan mereka, yakni:
2.1
System Administrator harus
memnjaga komunikasi yang baik terhadap semua kliennya, dan menampung aspirasi
mereka untuk dapat diterapkan ke system informasi perusahaan.
2.2
Menjalankan setiap kebijakan
atasan serta kebutuhan perusahaan.
2.3
Berlaku jujur terhadap
keterbatasan ilmu yang dimiliki kepada klien maupun atasan.
3. Kinerja
System Administrator
memiliki tanggung jawab untuk menjaga integritas serta komitmen mereka sebagai
profesi yang professional.
3.1
Berlaku jujur dan menerima
kritik terhadap kekurangan system.
3.2
Menjaga kerahasiaan data
perusahaan, hanya menggunkan data tersebut jika mendesak harus digunakan.
3.3
Menjaga setiap privasi computer
klien, selama mereka tidak menyalahi hokum yang berlaku.
3.4
Memastikan kinerja system
berjalan dengan baik
3.5
Menghindari memanfaatkan data
untuk kepentingan pribadi.
4. Komunitas Sejawat /Kolega
System Administrator
harus meningkatkan integritas dan reputasi terhadap masyarakat. System
Administrator harus :
4.1
Mengembangkan organisasi /
komunitas system administrator dengan berperan aktif berbagi ilmu.
4.2
Melakukan pengedukasian kepada
public mengenai system administrator.
4.3
Mematuhi semua peraturan dan
kebijakan pemerintah tentang system komputasi.
4.4
Mendengarkan setiap saran,
kritik serta pendapat dari kolega.
Share This Article
0 comments:
Posting Komentar